queen jojo twitter
queen jojo twitter

Queen Jojo Twitter: Mengaku Sebagai Korban Pelecehan Seksual Gofar Hilman

Posted on

Iskandarnote.com Beberapa hari lalu jagad Twitter dihebohkan dengan pengakuan seorang wanita dengan username @queenjojo. Pasalnya, wanita tersebut mengaku sebagai korban pelecehan yang dilakukan YouTuber sekaligus penyiar radio terkenal, Gofar Hilman.

Dalam utasnya, Queen Jojo Twitter mengatakan jika kejadian tersebut menimpanya pada 2018 lalu.

Peristiwa tersebut terjadi ketika Nyelaras pergi ke sebuah acara di Malang, yang mana Gofar Hilman menjadi salah satu bintang tamu pada acara tersebut. Setelah acara selesai, dirinya bergegas maju ke depan untuk keperluan instastory.

Sesampainya di depan Gofar Hilman, tiba-tiba Nyelaras ditarik dan dirangkul pria bertato tersebut. Awalnya Nyelaras masih berpikir positif dan menganggap tindakan Gofar sebagai bentuk kehumbleannya terhadap fans.

Di Agustus 2018 gua dateng ke acara yang salah satu bintang tamunya Gofar Hilman di Malang. Di penghujung acara gua maju ke depan niat untuk keperluan Instastory. My mistake. Lalu Gofar tarik dan rangkul gua, ok gue pikir dia humble.” tulisnya di Twitter @queenjojo.

Selesai mengambil video untuk Instastory, wanita dengan akun Quweenjojo tersebut mengaku bagian sensitif tubuhnya disentuh Gofar.

setelah selesai rekam video bareng dia, tangan dia tiba-tiba peluk gue dari belakang. Gue mulai bingung harus gimana karena pelukannya kok kenceng banget? Gue pakai dress selutut, tangan Gofar tiba-tiba masuk ke baju gua. Satu tangan dari atas, satu lagi dari bawah. Gue shock,” lanjutnya.

Di situ tangan Gofar mulai ‘mengacak-acak’ bagian bagian tubuh sensitif gue. Gue minta lepas nggak didenger dan kondisinya depan gue rame banget cowok menyaksikan itu cuma teriak “dienakin kok nggak mau?” Iya, gue langsung ngerasa rendah banget.” Sambungnya.

Di Twitter Quween Jojo juga menyampaikan beberapa poin peringatan untuk Gofar.

Utas yang melibatkan nama Queen Jojo Gofar Hilman tersebut seketika langsung ramai dan mendapat berbagai macam respon.

Menyadari namanya tengah ramai diperbincangkan, Gofar Hilman langsung mengambil tindakan dan melakukan klarifikasi.

Gue inget banget event itu, di acara tsb banyak cowok dan cewek yang minta Instastory, di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu.” Cuit Gofar melalui akun pribadinya.

Sementara mengenai tuduhan pelecehan tersebut, Gofar menyangkal dan mengatakan jika dirinya dan timnya siap membawa kasus ini ke jalur hukum.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *