Sinopsis Komik The World After the Fall 2022

Iskandarnote.com World After the Fall -Pada awal tahun 2022 ini, para pecinta komik bakal dimanjakan dengan banyak koleksi komik terbaru. Salah satunya yaitu komik The World After the Fall.

Manhwa yang masih on-going ini digadang-gadang bisa menjadi salah satu komik terbaik tahun ini. S-Cynan, komikus ternama yang merupakan sosok dibalik komik The World After the Fall memang tidak perlu diragukan lagi karya-karyanya.

Bukan hanya alur cerita yang menarik dan selalu mengundang rasa penasaran, namun manhwa buatan S-Cynan juga selalu menampilkan adegan yang dramatis dan sulit ditebak. Bagi kamu yang sudah tidak asing dengan karya-karya S-Cynan, tentu akan paham bagaimana komikus ternama ini menampilkan karya terbaiknya.

Penasaran dengan cerita lengkapnya? Kamu bisa mulai membaca komik yang sudah memasuki chapter 7 ini, atau simak sinopsisnya di bawah ini.

Sinopsis The World After the Fall

The World After the Fall mengisahkan tentang umat manusia yang secara mendadak di-summon untuk menjadi “Walker”. Perubahan ini menuntut seluruh umat manusia untuk menyelesaikan seluruh lantai yang terdapat pada tower demi bisa menyelamatkan dunia.

Keberlangsungan dunia saat ini hanya bergantung pada kerjasama umat manusia, meski dengan rasa tertekan dan beban yang begitu besar.

Kemudian “Regression Stone” muncul dengan tiba-tiba. Karena inilah, para Walker kini dapat kembali ke masa lalu. Tanpa disadari, kemampuan untuk beralih masa ini membuat hampir semua walker meninggalkan masa kini.

Sementara itu, Carpe Diem yang merupakan umat manusia terakhir sekaligus satu-satunya harapan dunia memutuskan untuk terus berjuang. Ia adalah satu-satunya tokoh yang menolak untuk mengabaikan kelangsungan dunia.

Artinya, Carpe Diem adalah seseorang yang memutuskan untuk tidak melakukan regresi. Meski ia pun tahu bahwa semua manusia telah kembali ke masa lalu.

Sayangnya, ketika ia berhasil mencapai lantai 100, keraguan menghampiri benaknya. Carpe Diem seakan tidak tahu lagi apa yang harus dipercayainya.

Baca Komik The World After the Fall

Dari ulasan di atas, cerita yang disajikan tampak begitu menarik dan menegangkan. Nah, sekarang kamu juga sudah bisa baca komik The World After the Fall Bahasa Indonesia melalui beberapa situs untuk mengetahui kisah selengkapnya.

You May Also Like

About the Author: pastisultanbos

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *